Kamis, 17 November 2011

Bank Muamalat Sesuaikan Marjin dan BI Rate

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk menyatakan pihaknya sudah penurunan margin pembiayaan sejalan dengan keputusan Bank Indonesia (BI) yang menurunkan BI Rate di level 6%. "Kita sudah bisa dibilang sudah menyesuaikan marjin. Setelah BI rate turun. Kita punya pricing untuk financing maupun funding secara gradual sudah diturunkan, di sektor korporat kita akan turunkan margin dari 13 persen menjadi 10 persen secara bertahap," ujar Direktur Keuangan Muamalat Hendriarto di Kantor Bank Muamalat, Jalan Jenderal Soedirman, Jakarta, Kamis (17/11/2011). Pada sektor konsumer, marjin Bank Muamalat juga diturunkan di angka 10 persen. Begitu juga dengan marjin di sektor simpanan. "Marjin funding juga kita turunkan. Kita sekarang cost of fund 5,7 % dari sebelumnya 5,9 %," lanjutnya.
Sebelumnya, BI memaksa perbankan menurunkan tingkat suku bunga dasar kreditnya sejalan dengaan BI rate yaang terus turun. Dengan hal ini, perekonomian Indonesia diharapkan akan semakin tumbuh. Kalangan perbankan sendiri menilai, untuk menurunkan SBDK, bank harus mempertimbangkan bunga simpanan, overhead cost, biaya dana dan premi risiko

Sumber : http://economy.okezone.com/read/2011/11/17/457/530877/bank-muamalat-sesuaikan-marjin-dan-bi-rate

Tidak ada komentar:

Posting Komentar